Murder on the Orient Express (2017)

INSOMANIAC



Halo sahabat insom! kali ini kita akan review tentang movie Murder on the Orient Express, sekali lagi harus menanggung rasa kecewa dengan film detektif, Murder on the Orient Express merupakan film yang saya watchlist sejak lama dan sorry to say, mengecewakan. kenapa?
Ceekidot buat reviewnya :p

Genre: Thriller, Fiction, Crime, Mystery

Bercerita tentang seorang detektif bernama Hercule Poirot (Kenneth Branagh) yang baru saja menyelesaikan tugasnya di Jerussalem dan bersiap untuk pergi berlibur tetapi sayang, rencana berliburnya itu harus gagal karena diminta untuk kembali ke Inggris karena ada urusan mendadak. Sesuai dengan judul filmnya, Detektif Poirot kemudian ke Inggris menggunakan Kereta Api yang mana awal dari segala konflik bermula.
Ketika berada di dalam kereta api, Detektif Poirot didatangi oleh seorang laki2 bernama Edward Ratchett (Johnny Depp) yang mengatakan kepada Poirot bahwa beberapa waktu belakangan ia telah diteror oleh seseorang dan berharap Poirot bisa membantunya. Tapi Poirot menolak permintaan Ratchett.
Keesokan harinya, seisi kereta dibuat geger dengan penemuan mayat Edward Ratchett di kamarnya dengan luka mengenaskan. Dan inilah inti dari film tsb, Poirot harus memecahkan misteri siapa dalang dari pembunuhan Edward Ratchett, yang mana diyakini pembunuhnya adalah salah satu dari 13 orang penumpang kereta.
Disini saya menjelaskan kenapa saya memberikan 2/5 bintang untuk film garapan Kenneth Branagh yang diangkat dari novel fenomenal karya Agatha Christie ini. Sebenarnya film ini sudah diremake berkali-kali tapi sayangnya Murder on the Orient Express (2017) masih memakai formula yang sama dengan remake2 sebelumnya.
Clue di film ini terlalu dibuat transparan. Sampai saya bisa menebak siapa dan apa motif pembunuhnya terhadap kematian Edward Ratchett. Dan lagi, si pembunuh terlalu ceroboh untuk meninggalkan jejak. Huft. Menonton film misteri tapi bisa menebak sebelum filmnya selesai itu benar2 mengecewakan -_-
Dibalik semua kekurangan yang saya sebutkan diatas, ada kelebihan dari film ini yang tak lupa saya tulis yaitu cinematography memukau yang memanjakan mata dengan pemandangan indah dari pegunungan salju dan bentang alam khas Eropa. Dan jangan tanyakan lagi kualitas akting dari pemainnya karena bisa kalian lihat sendiri bahwa pemeran film ini bukanlah pendatang baru, tapi para aktor dan aktris yang selalu dinominasikan dan bahkan pemenang Oscar! Kenneth Branagh yang kita temui di film sebelumnya di tahun 2017, Dunkirk, he is awesome too. Sangat cocok memerankan karakter detektif Hercule Poirot yang cerdas.
Bagi kalian yang jarang2 nonton film yang memecahkan misteri pembunuhan seperti Murder on the Orient Express (2017), sebenarnya tidak akan menyesal jika kalian tonton ya karena cukup menghibur, dalam artian jika kalian menontonnya hanya untuk mengisi waktu luang, bukan untuk direview. Film yang cukup seru jika kalian tidak bisa menebak si villain. Dan satu lagi, jangan sampai kalian jadi males nonton film ini karena saya mereview jelek atau apalah, karena ini adalah opini pribadi saya, bukan survey dari banyak orang. Just watch dan nilailah setiap film berdasarkan kata hati kalian, bukan dari orang lain ;)

TRAILER


Gimana tentang reviewnya? yuk langsung gaskan buat nonton :D.
See next time sahabat INSOM! :D
-Toxic Team

Comments

Popular posts from this blog

Hideaways (2011)

Alpha (2018)

Truth or Dare (2018)